Jumat, 05 Oktober 2012

Beasiswa Unggulan Bagi Para Aktivis Mahasiswa


Beasiswa Unggulan Bagi Para Aktivis Mahasiswa

Beasiswa Unggulan Bagi Para Aktivis Mahasiswa


Rumah Beasiswa Indonesia

Perusahaan yang bergerak di bidang pendidikan


Tanggal Close : 25 November 2012
Pemerintah melalui Departemen Pendidikan Nasional sejak beberapa tahun terkahir aktif menyalurkan program beasiswa yang sedianya ditujukan bagi aktivis mahasiswa seperti pengurus BEM, UKM, dan Organisasi Mahasiswa Lainnya seperti KAMMI dan HMI. Apakah ini pertanda bahwa ini bagian usaha dari pemerintah untuk membungkam gerakan mahasiswa  ? Program beasiswa ini pun tidak mensyaratkan IPK yang tinggi.

Deskripsi Beasiswa Unggulan

Program ini dinamakan Beasiswa Unggulan. Program beasiswa dalam skala nasional (Beasiswa Unggulan Reguler) dan inteasional (Beasiswa Atdikbud RI di luar negeri) yang dikembangkan dalam rangka menyiapkan insan Indonesia yang cerdas dan kompetitif sesuai dengan visi pendidikan nasional. Dengan adanya program beasiswa unggulan, diharapkan di akhir program akan muncul critical mass dan bangsa Indonesia yang berdaya saing tinggi di masa yang akan datang.

Program Beasiswa Unggulan menawarkan beasiswa ber-degree seperti program untuk jenjang D4/S1, S2, dan S3. Dan beasiswa non-degree seperti program Beasiswa Peneliti, Penulis, Pencipta, Seniman, Wartawan, Olahragawan, dan Tokoh.

Sasaran Program Beasiswa Unggulan

Beasiswa unggulan diberikan kepada mereka yang memiliki prestasi sebagai berikut:

 Lulusan terbaik SMA/MA?SMK/Ponpes/PT yang diusulkan oleh Pemda (Propinsi/Kabupaten/Kota), masyarakat (LSM), dan industri
   
    Lulusan cum-laude dari Perguruan Tinggi/Sekolah Tinggi/Akademi
   
    Pemenang Lomba Iptek/Lomba Karya Ilmiah Remaja/MIPA Tingkat nasional
   
    Pemenang Lomba LKS (Lomba Kompetensi Siswa) Tingkat nasional
   
    Pemenang Olimpiade Sains/Teknologi Tingkat Nasional
   
    Pemenang Lomba Bidang Olahraga Tingkat Nasional
   
    Pemenang Lomba Bidang Seni Tingkat Nasional
   
    Pemenang Lomba Bidang Bahasa Tingkat Nasional
   
    Para aktivis mahasiswa (pengurus UKM, BEM, Senat, HMI)
   
    Staf Pemda dan Staf Diknas dari unit-unit utama serta jajarannya
   

Persyaratan Program Beasiswa Unggulan

Surat peyataan dari instansi bahwa peserta akan diberdayakan di instansi tersebut setelah selesai masa pendidikan selama minimal 2n+1 (format baku)
   
    Surat rekomendasi dari instansi asal untuk mengikuti Program Beasiswa Unggulan
   
    Letter of acceptance untuk twinning/sandwich program dari PT di luar negeri
   
    Letter of acceptance dari PT di dalam negeri khusus S3
   
    Formulir pendaftaran Program Beasiswa Unggulan dilengkapi pasfoto berwaa terbaru 3×4 (2 lembar)
   
    Proposal rencana usulan tugas akhir/tesis/disertasi
   
    Ijazah dan transkrip nilai pendidikan terakhir yang telah dilegalisasi
   
    Memiliki kemampuan bahasa asing (sertifikat TOEFL, IELTS atau TOEIC) dan sertifikat penghargaan lainnya
   
    Usia pendaftaran untuk D4/S1 tidak lebih dari 21 tahun
    Usia pendaftaran untuk S2 tidak lebih dari 35 tahun
    Usia pendaftaran untuk S3 tidak lebih dari 45 tahun
  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cari Blog Ini